LAZISNU PBNU Salurkan Zakat Korporasi BMS Sebesar Rp17,6 Miliar

Felldy Aslya Utama
LAZISNU PBNU dipercaya menjadi salah satu amil zakat untuk menyalurkan zakat korporasi BMS. (Foto:ist)

JAKARTA, iNews.id - LAZISNU PBNU menjadi salah satu Lembaga Amil Zakat (LAS) yang dipercaya untuk menyalurkan zakat korporasi PT Bank Mega Syariah (BMS) kepada masyarakat yang membutuhkan sebesar Rp17,6 miliar. 

Penyerahan zakat korporasi dilakukan oleh Komisaris Utama BMS, Mohammad Nuh kepada masing-masing perwakilan LAZ, Senin (25/4/2022). 

Mohammad Nuh menyampaikan terima kasih kepada masing-masing LAZ dan berharap dapat terus meningkatkan kerja sama. 

"Saya mengucapkan terima kasih setinggi tingginya kepada LAZ yang menerima zakat korporasi dari Bank Mega Syariah. Kami ingin terus meningkatkan kerja sama dengan panjenengan (perwakilan LAZ) semua," katanya.

Sekretaris LAZISNU PBNU Moesafa menyampaikan apresiasi kepada BMS yang telah memercayakan penyaluran zakat korporasi kepada LAZISNU. "Harapan ke depan semoga kerja sama ini menjadi lebih baik, lebih erat, dan lebih bermanfaat untuk membantu masyarakat secara langsung,” ujar Moesafa.

Direktur BMS, Marjana menerangkan, penyaluran zakat korporasi BMS tahun ini meningkat dibandingkan dengan sebelumnya yaitu dari Rp4,3 miliar menjadi Rp17,6 miliar. 

Peningkatan jumlah dana zakat tersebut seiring dengan peningkatan kinerja di 2021. “Alhamdulilah hari ini kita semua bisa hadir, bertemu, dan melaksanakan salah satu kewajiban kita yaitu menyalurkan zakat korporasi. Alhamdulillah, kami juga diberi kesempatan untuk berkhidmat dalam bidang keumatan, bersama teman-teman LAZ yang ngopeni (mengurusi) orang-orang yang membutuhkan," kata Marjana.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Bisnis
3 tahun lalu

Lulusan S1 Segera Merapat, Bank Mega Syariah Buka Lowongan Kerja

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal