JAKARTA, iNews.id - Ayu Ting Ting putus Muhammad Fardhana masih menjadi perhatian publik. Ada sederet fakta menarik soal kandasnya hubungan Ayu Ting Ting dan Fardhana.
Kandasnya hubungan Ayu dan Fardhana mengejutkan penggemar. Kedua pun memilih untuk berpisah secara baik-baik bahkan disaksikan dengan masing-masing keluarga.
Seperti apa fakta-fakta soal kandasnya hubungan Ayu dan Fardhana? Berikut ini rangkumannya.
1. Putus sejak 22 Juni
Hubungan Ayu dan Fardhana sudah putus sejak 22 Juni. Namun, pertunangan Ayu dan Fardhana baru resmi berakhir pada 27 Juni dengan disaksikan masing-masing keluarga.
Diakui ibu satu orang anak ini, keputusan tersebut tidak mudah. Dibutuhkan waktu lama agar bisa mengambil langkah yang lebih jauh tersebut.