7 Hal yang Harus Dihindari untuk Menarik Hati si Dia, Nomor 3 Bikin Tidak Nyaman

Diaz Abraham
Ada hal tertentu yang membuat gebetan menghindari Anda. (Foto: Boldsky)

JAKARTA, iNews.id - Kadang kala ketika jatuh cinta, kita akan menjadi orang yang berbeda. Lebih parah lagi, Anda akan membuat hal-hal aneh selama mengejar cintanya.

Padahal, hal ini akan merugikan Anda dan memudarkan pelung mendapat cinta kasihnya. Berikut tujuh hal yang harus dihindari selama mendekati gebetan, yang iNews.id kutip dari Boldsky, Jumat (22/5/2020).

1. Jangan berubah hanya untuk mengesankan orang lain

Kehancuran Anda mungkin dimulai ketika berpikir bahwa mengubah diri sendiri akan membuat orang yang Anda sukai jatuh cinta kepada Anda. Biarkan orang yang Anda suka menerima apa adanya. Anda tidak harus memaksakan diri untuk makan apa yang paling dia sukai.

2. Hindari membual tentang prestasi Anda

Tak usah membual dan berbohong tentang prestasi yang pernah diraih hanya untuk mengesankan pasangan. Hal ini tidak akan menjadi nilai tambah, malah membuat Anda resah. Bahkan, dia akan merasa bila Anda merupakan orang yang terobsesi pada diri sendiri dan mencoba menghindari Anda.

3. Jangan terus-menerus mengiriminya pesan

Semua orang pasti ingin berbicara dengan orang yang disukai, tapi tidak juga mengiriminya pesan terus-menerus. Hal ini malah membuatnya tidak nyaman dan Anda terlihat sebagai orang yang putus asa.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Health
2 bulan lalu

Pentingnya Memahami Cara Mencintai Pasangan

Health
2 bulan lalu

Buya Yahya ungkap Pentingnya Cari Pasangan Saleh: Cinta Akan Tumbuh Lebih Dalam

Health
2 bulan lalu

Ungkapan Menyentuh Buya Yahya soal Cinta: Bukan Didefinisikan tapi Dirasakan

Music
6 bulan lalu

Jatuh Sejatuh-Jatuhnya, Single Terbaru Anneth yang Bernuansa Medium Up Beat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal