Adele Umumkan Hiatus dari Dunia Musik: Saya Tak Akan Bertemu Kalian dalam Waktu Lama

Dini Listiyani
Adele Umumkan Hiatus dari Dunia Musik (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Penyanyi Adele hiatus dari dunia musik. Pengumuman rehat sejenak dari dunia musik diumumkan Adele saat manggung di Munich, Jerman. 

"Saya harus tampil di 10 pertunjukan, tetapi setelah itu saya tidak akan bertemu dengan kalian untuk waktu yang sangat lama, dan saya akan selalu menyayangi kalian di hati saya," kata penyanyi Skyfall.

Penyanyi dan penulis lagu Inggris itu mengatakan kepada penggemar, masa hiatusnya akan dimulai setelah residensinya di Las Vegas berakhir pada 23 November. 

Pengumuman mengejutkan Adele dibagikan ke TikTok di mana para penggemar membanjiri bagian komentar dengan pesan-pesan sedih atas kepergiannya dari dunia musik, sebagaimana dikutip dari Skynews, Senin (2/9/2024). 

"Tolong jangan pergi," kata netizen

"Saya berharap dia bisa bertahan," tulis yang lain.

"Dia akan kembali," kata yang lainnya

"Itu siklusnya yang biasanya," tutur netizen lainnya.

Artis musik terlaris itu baru-baru ini bertunangan dengan Rich Paul dan dikontrak  kembali ke Las Vegas untuk menyelesaikan sebagian masa tinggalnya di Caesars Palace yang dibatalkan.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Film
3 hari lalu

Adele Siap Debut Main Film Bareng Aktor Hollywood Papan Atas

Music
11 hari lalu

Punya Banyak Fans di Indonesia, Maher Zain Sebut Berkat Kesamaan Cinta pada Islam

Seleb
22 hari lalu

Mengharukan, Ini Doa Vidi Aldiano untuk Kesehatannya

Seleb
27 hari lalu

Kaget! Farel Prayoga Ternyata Seorang Mualaf

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal