JAKARTA, iNews.id - Artis Yafi Tesa menceritakan pengalamannya saat syuting sinetron Emak Gue Jawara. Di sinetron ini, dia harus beradu akting dengan Cut Meyriska dan Abirama Putra.
Dalam sinetron ini, dia berperan sebagai Bunga. Dia mengaku tidak memiliki kesulitan yang berarti dalam memerankan tokoh tersebut.
Ternyata, hal ini lantaran Yafi dan Bunga memiliki kesamaan karakter. sosok ceria yang suka usil.
"Bunga itu perannya sebagai anak kecil banget, anak SMP. Dia suka ngisengin adik dan teman-temannya. Bunga itu paling sayang sama mamanya karena Bunga sudah tidak punya Papa," kata Yafi Tesa di lokasi Syuting, Bojongsari, Rabu (20/9/2023).
"Kesulitan memerankan Bunga sebenarnya tidak terlalu banyak. Karena aku merasa aku dan Bunga ini agak mirip-mirip. Mulai dari iseng, jahil," ujar dia.