JAKARTA, iNews.id - Kabar kurang menyenangkan datang dari selebgram Anya Geraldine. Dia dan kekasihnya, Ovi Rangkuti dikabarkan putus setelah keduanya saling unfollow di media sosial Instagram.
Setelah kabar saling unfollow menyeruak, unggahan Anya dan Ovi diserbu netizen yang menanyakan tentang hubungan keduanya.
“Selalu ada hikmah dibalik segala cerita, selalu ada pembelajaran dibalik harapan yang gugur. Bismillah, lancarkan lah jalan kami untuk menjadi orang yang baik di jalan masing-masing,” tulis Anya seperti dikutip dari keterangan foto Instagramnya, Jumat (21/8/2020).
Kalimat di keterangan foto tersebut dinilai netizen merupakan isyarat kandasnya hubungan Anya dengan sang kekasih.
“Kenapa siii? Putus sama Ovi?” tulis netizen di kolom komentar.
“Aroma aromanya putus nih,” tulis netizen lainnya.
“Udah putus sama kak Ovi ya?” tulisnetizen di kolom komentar.
“Pasti putus kan Anya yah?” tulis netizen.
Sementara itu, postingan Ovi Rangkuti juga menjadi sorotan netizen di tengah isu putus tersebut. “Hidup memang sulit, tapi aku juga begitu,” tulisnya di keterangan foto.
“Huhu beneran udah putus ya?” tulis netizen.
“Sedih kenapa saling unfollow, kenapa nggak sampai tahap pernikahan. Udah serius banget gitu hubungannya,” tulis netizen lainnya.