JAKARTA, iNews.id - Ada sejumlah artis yang populer pada zamannya, namun kisah hidupnya berakhir tragis. Seperti halnya kisah beberapa artis paling top era 1950-1960, berakhir pilu di akhir hayat.
Kehidupan yang glamor dan gemerlapnya di industri hiburan, rupanya tidak bertahan lama dirasakan oleh artis-artis lawas ini. Di akhir hayatnya, mereka justru merasakan betapa kerasnya kehidupan.
Lantas, siapa saja artis paling top era 1950-1960, berakhir pilu di akhir hayat? Berikut informasi selengkapnya, seperti dirangkum pada Kamis (18/8/2022).
Artis paling top era 1950-1960, berakhir pilu di akhir hayat, di urutan pertama, ada Titien Sumarni. Dia merupakan salah satu artis paling top era 1950-1960 yang berakhir pilu di akhir hayat. Di zaman itu, pemain film ini terkenal dengan tahi lalat di sudut atas bibirnya, sehingga kerap membuatnya dijuluki Marilyn Monroe Indonesia.
Perempuan cantik ini mulai dikenal ketika bermain film bertajuk Putri Solo pada tahun 1953. Film itulah yang membuat nama Titien melambung hingga dikenal oleh Presiden Soekarno.
Sayang, ketenarannya tidak bertahan lama. Dia depresi dan dikabarkan meninggal dunia dalam keadaan yang tragis pada Mei 1966 di umur 33 tahun.