Aurel Hermansyah Umumkan Jenis Kelamin Calon Bayi, Krisdayanti: Insya Allah Soleha Bercahaya

Siska Permata Sari
Krisdayanti berfoto bersama keluarga Aurel Hermansyah usai pengumuman calon bayi.

JAKARTA, iNews.id  - Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah baru saja mengumumkan jenis kelamin calon buah hati mereka. Di acara gender reveal pada Sabtu (28/8/2021) kemarin. Keduanya mengungkap bahwa mereka akan memiliki bayi perempuan. Hal ini tentu menjadi kabar gembira bagi kedua orang tua Aurel dan Atta. Salah satunya, Krisdayanti (KD) yang turut menghadiri acara tersebut.

Meski awalnya menduga bahwa Aurel hamil bayi laki-laki, namun dia tetap bersyukur karena akan dikarunia cucu perempuan. Hal itu diungkapkan lewat media sosial Instagramnya.

“Walaupun team baby boy salah semua tebakannya, kami selaku orang tua sangat bersyukur mendapatkan calon cucu perempuan,” kata diva 46 tahun itu dikutip dari keterangan Instagramnya, Minggu (29/8/2021).

Dalam unggahan itu, terlihat kekompakan KD, Ashanty, Anang Hermansyah, dan Azriel yang mengenakan kaus biru bertuliskan Team Boy. Sementara Aurel dan Atta yang berada di tengah-tengah mereka mengenakan busana bernuansa biru dan pink.

Artinya, tidak hanya KD yang menduga bahwa Aurel hamil bayi laki-laki, tetapi juga Anang, Ashanty, dan Azriel pun berpikiran sama. Meski salah tebak, pelantun lagu Menghitung Hari ini mempunyai doa yang manis untuk calon cucu perempuannya.

“Inshaaaallah sholeha bercahaya,” kata KD lagi.

Dia juga mengucapkan selamat kepada besannya, ibunda dan ayah Atta Halilintar, yang mengikuti acara tersebut secara virtual. “Saya ucapkan selamat bapak ibu Halilintar @genifaruk. Semoga menambah kebahagiaan keluarga,” tulis istri Raul Lemos itu.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
6 hari lalu

26 Steps Night Routine Ashanty yang Bikin Melongo, Wajah Jadi Sorotan!

Seleb
6 hari lalu

Update! Eks Karyawan Ashanty Dipenjara Buntut Kasus Penggelapan Dana

Seleb
17 hari lalu

Eks Karyawan Ashanty Jadi Tersangka Kasus Dugaan Penggelapan Dana Rp2 Miliar

Seleb
22 hari lalu

Kapok Titipkan Uang ke Karyawan, Ashanty: Sekarang Mas Anang yang Urus 

Seleb
23 hari lalu

Eks Karyawan Gelapkan Uang Rp2 Miliar, Ashanty: Bertobatlah! 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal