JAKARTA, iNews.id - Calon suami Ayu Ting Ting, Lettu Muhammad Fardhana, mendapat tugas di perbatasan Indonesia-Papua Nugini selama setahun. Demi tugas hubungan asmaranya dengan sang pedangdut harus berjalan dari jarak jauh alias LDR.
Sebelum meninggalkan Ayu Ting Ting, pria yang akrab disapa Dhana itu memembagikan momen romantis dengan calon istrinya itu.
"Lebih memilih menyimpan tentang 'kami' sendirian," kata Lettu Muhammad Fardhana di kutip dari akun @derazala, Jumat (16/2/2024).
Dalam postingan itu, Dhana membagikan foto Ayu Ting Ting yang tersenyum bahagia sambil memegang bunga, boneka beruang, serta balon berbentuk hati pemberiannya.
"Sampai aku belajar betapa besarnya kepedulian, harapan, dan kepercayaan kalian di tengah kekhawatiran. Tumpah-tumpah," lanjut Dhana.
"Kalian berhak mendapatkan kebahagiaan ini juga!" katanya.