LOS ANGELES, iNews.id - Film laga Charlie's Angels yang melegenda akan kembali hadir dengan 'kemasan' baru dan tentu menggandeng aktris-aktris muda untuk menjadi Charlie's Angels. Tiga aktris telah dipilih untuk menggantikan Drew Barrymore, Cameron Diaz, dan Lucy Liu yang membintangi Charlie's Angels beserta sekuelnya sejak 2000.
Perkenalkanlah, tiga Charlie's Angels versi terbaru yaitu Kristen Stewart, Naomi Scott, dan pendatang baru Ella Balinska. Kali ini, film laga tersebut disutradarai oleh Elizabeth Banks, yang membintangi Charlie's Angels terbaru sebagai Bosley.
Dalam jajaran para pemainnya, tercatat bahwa Kristen Stewart akan berperan menjadi Sabina. Sementara itu, Naomi Scott yang tengah naik daun berkat perannya di Aladdin akan berperan sebagai Elena, dan Ella Balinska sebagai Jane.
Melansir dari Inverse, Jumat (28/6/2019), Banks mengonfirmasi bahwa Charlie's Angels kali ini akan menjadi kelanjutan dari film sebelumnya dan menjadikan versi tersebut sebagai kanon.
Seperti banyak plot Charlie's Angels, inti dari misi terbaru ini tergolong cukup kuat untuk menjamin keterlibatan dan menggunakan segala macam tipu muslihat, teknologi mata-mata, dan tipu muslihat feminin demi menyelesaikan pekerjaan.
Sebelumnya, Charlie's Angels telah ada sejak 1976 sebagai serial TV yang dibintangi Farrah Fawcett, Kate Jackson, dan Jaclyn Smith. Serial ini berjalan selama lima tahun, berakhir dengan 110 episode.
Kemudian pada 2000, Charlie's Angels berkembang menjadi film panjang yang menampilkan Drew Barrymore, Cameron Diaz, dan Lucy Liu. Ketiganya bertahan untuk sekuel, Charlie's Angels: Full Throttle pada 2013. Sementara itu, film Charlie's Angels terbaru dijadwalkan akan rilis pada 15 November 2019.