Dea Annisa Bawa Kabar Duka, Ayahanda Meninggal Dunia

Wiwie Heriyani
Dea Annisa. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Kabar duka datang dari artis Dea Annisa. Sang ayah, Syamsyu Rinald, dinyatakan meninggal dunia pada Sabtu (19/8/2023) pagi.

Hal tersebut dibagikan oleh Dea Annisa melalui postingan di Instagram Story-nya. Dalam keterangan unggahan itu, artis yang akrab disapa Dea Imut ini menyebut bila ayahnya meninggal pada pukul 07.20 WIB.

"Innalillahi wainnailaihi raji'un, telah berpulang Ayahanda kami: Alm. Bapak Syamsyu Rinald pukul 07.20 WIB di rumah," kata Dea Annisa, seperti dikutip pada Sabtu (19/8/2023).

Dalam unggahan tersebut, Dea juga turut memohon dibukakan pintu maaf untuk sang ayah semasa hidupnya. “Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya atas segala kekhilafan almarhum," tutupnya.

Mendiang Ayah Dea Annisa sendiri diketahui telah dimakamkan pada Sabtu siang hari di TPU SMPN 29 Jaka Mulya, Bekasi, Jawa Barat. Dea juga tampak membagikan unggahan foto  dari proses pemakaman tersebut di story Instagramnya. 

Dea terlihat mengenakan mukena berwarna abu-abu dan kaca mata hitam. Dia tampak terus menangis sambil merangkul seorang kerabatnya.

Dalam potret tersebut, Dea juga tampak tidak kuasa menahan rasa harunya melepas kepergian sang ayah.

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Seleb
2 tahun lalu

Cerita Dea Annisa Perdana Perankan Karakter Antagonis di Sinetron Mahligai untuk Cinta

Seleb
2 tahun lalu

Dea Annisa dan Giselle Tambunan Bakal Terlibat di Series Baru RCTI

Seleb
2 tahun lalu

5 Artis yang Diisukan Dekat dengan Maxime Bouttier Selain Luna Maya, Didominasi Lawan Mainnya dalam Berakting 

Seleb
3 tahun lalu

7 Artis Cantik Pernah Jadi Paskibra 17 Agustus, Nomor 6 Kibarkan Bendera di Dalam Air

Seleb
4 tahun lalu

Artis Indonesia Ulang Tahun di Bulan Februari, Nomor 7 Mantan Artis Cilik Imut Rayakan Hari Lahir  4 Tahun Sekali 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal