JAKARTA, iNews.id - Memasuki satu tahun masa pandemi Covid-19, masyarakat masih mengalami keterbatasan dalam beraktivitas. Tempat wisata hingga tempat makan dibatasi hanya 50 persen.
Begitu pula pembatasan di masjid. Ramadan kali ini, masyarakat masih menghadapi pandemi Covid-19. Tentunya, protokol kesehatan juga dilakukan dengan ketat saat melakukan tarawih di masjid.
Salah satu publik figur, Alyssa Soebandono merasakan betul dampak pandemi Covid-19 pada 2020. Sebab, sang suami, Dude Harlino tidak dapat melakukan ibadah ke masjid saat pandemi Covid-19 awal.
"Tahun lalu berbeda karena semua kegiatan dilakukan di rumah. Mulai dari tarawih, salat Ied semuanya di rumah. Tahun ini Alhamdulillah terobati bisa salat di masjid, tapi aku sama anak-anak di rumah," kata Alyssa Soebandono melalui keterangan virtualnya belum lama ini.
Alyssa mengatakan, tahun ini, saat sang suami melakukan ibadah tarawih di masjid, dia membantu memberikan perlindungan terhadap anggota keluarga. “Sudah menjadi tugas seorang istri memberikan perlindungan pada anggota keluarga dari bahaya kuman dan virus, termasuk juga menjaga kebersihan rumah dan lingkungan sekitar," kata dia.
Oleh karena itu, lanjutnya, Alyssa selalu mengingatkan Dude ketika akan beribadah di masjid untuk melakukan 5 langkah penting. Apa saja?