Fahmi Bo Bersyukur Mantan Istri Mulai Peduli: Alhamdulillah

Ravie Wardani
Kondisi terkini Fahmi Bo yang semakin memprihatinkan. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Artis Fahmi Bo mengaku kini mantan istri dan anak-anaknya mulai peduli kepadanya. Sebelumnya, Fahmi Bo dikabarkan tinggal sendirian dalam keadaan sakit serius. 

Fahmi Bo bercerita, hubungan dia dengan dua anaknya dan mantan istri, Nita, sudah membaik. Nita bahkan makin rutin menjenguk Fahmi meski mereka sudah berpisah. 

"Hubungan dengan anak-anak sudah baik, enggak kayak dulu. Dulu saya sakit sendiri, sekarang Alhamdulilah, saling maaf-maafan. Mantan istri juga kadang kalau dia libur dia datang ke sini," kata Fahmi saat ditemui di kawasan Jakarta Barat, belum lama ini. 

Hadirnya kepedulian mantan istri dan anak-anak membuat Fahmi Bo sangat bersyukur. Meski, kesehatannya sekarang terus menurun seiring penyakitnya yang semakin parah. 

Ya, Fahmi mengaku penyakitnya timbul sejak 2022. Oleh sebab itu, ia harus berhenti memerankan karakter penjual bubur kacang hijau dalam sinetron Tukang Ojek Pengkolan (TOP), karena tak kuat lagi mendorong gerobak. 

"Terakhir syuting sinetron Ojek Pengkolan tahun 2022. Saya sudah ngerasain kakinya sakit, enggak bisa berdiri lama-lama. Akhirnya saya disetop dulu, karena kan saya dorong gerobak udahenggak kuat. Kan syutingnya jualan bubur kacang ijo, dorong gerobak enggak kuat. Ya sudah itu udah mulai sakit," katanya.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
2 bulan lalu

Kisah Pilu Fahmi Bo Bertahan Hidup Lewat Saweran Live TikTok

Seleb
2 bulan lalu

Hidup Sebatang Kara, Fahmi Bo Pernah Tidak Makan 3 Minggu

Seleb
2 bulan lalu

Perjuangan Fahmi Bo Melawan Penyakit Komplikasi Seorang Diri, Sangat Memprihatinkan

Megapolitan
5 jam lalu

Viral Karyawan Bawa Duit Rp450 Juta Pakai Motor Dicegat Rampok di Bekasi, Ini Kronologinya

Kuliner
22 jam lalu

Kronologi Lengkap Pelanggan Minum Cairan Pembersih, Restoran Minta Maaf!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal