Gara-Gara Corona, Ziva Magnolya Jadi Rajin Masak

Siska Permata Sari
Ziva Magnolya rajin masak selama pandemi Covid-19. (Foto: iNews.id/Muarif Ramadhan)

JAKARTA, iNews.id - Pandemi virus corona baru (Covid-19) membawa perubahan bagi banyak orang, termasuk penyanyi muda, Ziva Magnolya. Pandemi tersebut pun membuat sejumlah jadwal manggungnya ditunda demi mencegah penyebaran virus corona.

Gara-gara adanya pandemi tersebut, Ziva mengaku jadi hobi masak dan menggambar.

“Banyak off air yang ditunda, jadinya sebulan itu Ziva cuma bikin-bikin konten, ya udah karena enggak ada kegiatan, akhirnya di rumah masak-masak sama mama,” kata Ziva dalam bincang Musik Asyik di Live Streaming Instagram @inewsdotid, Jumat (17/7/2020).

Sebelum Covid-19, Ziva mengakui tak terbiasa memasak. Tapi semenjak harus berada di rumah, dia jadi rajin memasak apa saja, bahkan itu hampir setiap hari. “Setiap hari ada aja yang dimasak,” ucapnya.

Tak hanya masak, hobi baru Ziva yang lain adalah menggambar. “Aku juga jadi rajin gambar, doodle, pakai pulpen aja sama buku gambar,” tuturnya.

Selain itu, di masa transisi new normal tersebut, Ziva juga mengerjakan proyek berikutnya, yakni pengerjaan video klip atau music video (MV) single ‘Tak Sanggup Melupa #terlanjurmencinta’.

“Kita baru mau syuting untuk video klipnya, tapi tetap mengikuti protokol kesehatan,” ucapnya.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Music
4 hari lalu

Indonesian Idol Season XIV Episode 3 & 4 Menghadirkan Audisi Semakin Berwarna dan Penuh Cerita

Seleb
9 hari lalu

Akhir Pekan Ini Pemain Terbelenggu Rindu Hadir di Ciledug, Yuk Ramaikan!

Music
13 hari lalu

Episode Perdana: Banyak Wajah Baru di Indonesian Idol Season XIV!

Music
20 hari lalu

Daftar 13 Juri Baru Audisi Indonesian Idol Season 14, Ada Reza Arap hingga Vincent Rompies!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal