JAKARTA, iNews.id - Kabar bahagia Gigi Hadid yang tengah menunggu kelahiran buah hati akhirnya sampai ke telinga sang mantan kekasih, Tyler Cameron. Nama Tyler belum lama ini telah dikaitkan dengan kabar kehamilan model cantik tersebut.
Kabar tersebut kemudian dibantah Gigi dengan konfirmasi resminya bahwa dia tengah mengandung anak dari kekasihnya, Zayn Malik.
Menanggapi kabar tersebut, Tyler mengatakan bahwa dia turut berbahagia untuk Gigi Hadid. Hal tersebut dia ungkapkan pada Josh Cohen di ESPN West Palm.
“Aku excited untuk dia, aku turut bahagia (untuk Gigi),” kata Tyler Cameron seperti dikutip dari People, Minggu (3/5/2020).
Mantan kontestan The Bachelorette itu juga mengatakan bahwa Gigi kelak akan menjadi seorang ibu yang luar biasa. “Dia akan menjadi ibu yang luar biasa,” tuturnya.