Jelang Semifinal TVI 2019, Vionita Dapat Perhatian Spesial dari Titi DJ

Fajar Adityo Nugroho
Vionita siap menghadapi babak Semifinal The Voice Indonesia 2019. (Foto: iNews.id/Maria Neti)

JAKARTA, iNews.id - Babak Semifinal The Voice Indonesia 2019 kurang sehari lagi. Enam kontestan menyiapkan diri sebaik mungkin dari pemilihan lagu hingga koreografi.

Atmosfir kompetisi kian memanas, semuanya bersaing agar bisa lolos menuju ke Grand Final. Masing-masing coach juga tak mau kalah dan meningkatkan pelatihan kepada kontestannya.

Seperti yang dilakukan Coach Titi DJ terhadap satu-satunya anak didiknya, Vionita. Dia memberikan perhatian penuh tak hanya dari cara bernyanyi, namun juga penampilan.

Coach Titi memperhatikan detail mulai dari baju, sepatu, hingga make-up. Terkadang dia merogoh koceknya sendiri untuk mempercantik Vio agar tampil bak diva.

Tak berhenti di situ, Coach Titi tak ingin Vionita tersingkir di Semifinal dan rela menelepon para kepala daerah agar bisa menggerakkan warganya untuk mendukung Vio.

Dia sangat yakin bahwa satu-satunya kontestan di timnya ini bisa menjadi juara The Voice Indonesia 2019.Sosok Vio yang pemalu dan tak percaya diri membuat Coach Titi terus menyemangatinya. Dia menyakinkan bahwa potensi yang dimiliki sangat berharga, serta berdiri di atas panggung dengan percaya diri.

Saksikan babak Semifinal The Voice Indonesia Kamis 21 November 2019, pukul 20.00 WIB di GTV. Jangan lupa juga, pantau terus beritanya di iNews.id.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Music
4 bulan lalu

Juara The Voice Indonesia 2019 Vionita Sihombing Ceritakan Kisah Cinta di Single Terbaru Butuh Waktu

Music
9 bulan lalu

Faith Christabelle Rilis Single Terbaru Sekedar Teman, Cerita tentang Friendzone

Music
1 tahun lalu

Bikin Baper! Vionita Sihombing Merilis Single Baru Bertajuk Cemburu

Music
3 tahun lalu

Besok! Penentuan Lahirnya The Star of All Stars Diramaikan Raisa, UNGU & Kaleb J di Panggung The Voice All Stars GTV

Music
3 tahun lalu

Tampil Memukau, Jogi The Voice Indonesia Bawakan Lagu Glimpse of Us

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal