Kronologi Rafathar dan Pengasuhnya Kecelakaan Tabrak Truk di Antasari

Vania Ika Aldida
Putra Raffi Ahmad, Rafathar Malik Ahmad dan pengasuhnya, Lala, baru saja mengalami kecelakaan. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Putra Raffi Ahmad, Rafathar Malik Ahmad dan pengasuhnya, Lala, baru saja mengalami kecelakaan. Kecelakaan tersebut diketahui terjadi di kawasan Antasari, Jakarta Selatan.

Hal tersebut sempat diungkapkan Lala dalam akun Youtube Rans Entertainment. Dalam video tersebut, Lala mengungkapkan kronologi kecelakaan kepada Raffi Ahmad.

"Pas mau naik ke Antasari, itu kan macet pas keluar tol. tadi itu jalannya pelan, ndat ndut," ujar Sela Marsela alias Lala.

Tabrakan tersebut diketahui terjadi lantaran truk di depan mobil yang ditumpangi Rafathar dan Lala melakukan rem dadakan. Hal itu membuat sopir yang mengendarai mobil tersebut menabrak bagian belakang truk.

"(Sopir) injak rem. Kan truk yang buat angkut itu tinggi, jadi kena besi bemper atasnya," katanya.

Meski mengalami kecelakaan, Lala mengaku bersyukur lantaran dirinya dan Rafathar bisa selamat. Keduanya pun mengaku selamat lantaran mengenakan sabuk pengaman.

"Alhamdulillah kita pada pakai safety belt semua," ujarnya.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
23 jam lalu

Raffi Ahmad Mendadak Posting Foto Mengerikan, Kuku Sultan Andara Patah!

Seleb
11 hari lalu

Janji Raffi Ahmad ke Artis Lawas Diding Boneng, Sangat Mengharukan!

Seleb
11 hari lalu

Viral Raffi Ahmad Rayakan Ulang Tahun Haji Isam di Kalimantan, Ini Fotonya!

Seleb
11 hari lalu

Raffi Ahmad Bantu Artis Lawas Diding Boneng yang Rumahnya Roboh, Banjir Pujian Netizen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal