Lisa Mariana Diperiksa Lebih dari 12 Jam, Dicecar 47 Pertanyaan

Dani M Dahwilani
Selebgram Lisa Mariana menjalani pemeriksaan lebih dari 12 jam di Polda Jawa Barat, dicecar 37 pertanyaan. (Foto: Instagram/Dok)

JAKARTA, iNews.id - Selebgram Lisa Mariana menjalani pemeriksaan lebih dari 12 jam di Polda Jawa Barat. Dia dicecar sebanyak 47 pertanyaan terkait kasus video syur yang melibatkan namanya. 

Ini diungkap kuasa hukum Lisa Marianan, Johnboy Nababan. Dia menjelaskan kliennya menjalani pemeriksaan sejak pukul 15.00 WIB, Kamis (4/12/2025) sore sampai 05.00 WIB, Jumat (5/12/2025). 

"Totalnya ada 47 pertanyaan," kata Johnboy. 

Sebelumnya, Lisa Mariana dijemput paksa Direktorat Reserse Siber (Ditressiber) Polda Jawa Barat. Namun, meski sudah berstatus tersangka terkait video asusila 4 Menit 28 detik, Lisa Mariana tidak ditahan.

"Kasus ini memang tidak dilakukan penahanan tapi unsur penyidikannya sudah terpenuhi semua," ujar Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Hendra Rochmawan, Kamis (4/12/2025).

Menurut Kombes Hendra, seluruh unsur penyidikan dalam kasus ini telah terpenuhi. Tapi, dia tidak menjelaskan alasan detail mengapa Lisa tidak ditahan. Ini memunculkan pertanyaan dari kuasa hukum Lisa terkait status hukum yang disampaikan ke publik.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Seleb
22 hari lalu

Viral Lisa Mariana Sindir Ridwan Kamil soal Peluk 20 Detik demi Keharmonisan

Seleb
22 hari lalu

Panas! Foto Bareng Ridwan Kamil, Safa Marwah Dilabrak Lisa Mariana

Seleb
22 hari lalu

Safa Marwah Ungkap Pernah Dapat DM dari Lisa Mariana Kirim Bukti USG soal Kehamilan

Seleb
22 hari lalu

Dituduh Jadi Selingkuhan RK, Safa Marwah: Keluarga Sedih dan Malu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal