Pacar Ulang Tahun, Chelsea Islan: I Love You Daffa Wardhana

Nanang Wijayanto
Chelsea Islan dan Daffa Wardhana saling cinta. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id – Chelsea Islan tidak malu lagi mengungkapkan rasa cinta kepada sang kekasih, Daffa Wardhana, saat merayakan ulang tahun. Selasa kemarin, 28 November 2017, Anak dari aktris cantik Marini Zumarnis tepat berulang tahun ke-19.

Aktris cantik Chelsea Islan, memang semakin terbuka terkait hubungan cintanya dengan putra Marini Zumarnis, Daffa Wardhana. Kehangatan jalinan cinta mereka berdua terlihat dari foto yang diunggah Chelsea Islan di Instagram pribadinya.

Unggahan foto itu terlihat Daffa memeluk erat Chelsea di atas kapal sembari terseyum bahagia. Di samping memamerkan foto romantis, wanita cantik kelahiran Washington DC, pada 2 Juni 1995 ini, juga membubuhkan kata-kata romantis.

Di hari spesial ulang tahun kekasihnya, Chelsea mendidikasikan fotonya berdua yang manis dan tak terlupakan. Pemain serial drama komedi “Tetangga Masa Gitu” ini pun, mengungkapkan rasa cintanya dan mendoakan yang terbaik bagi kehidupan Daffa.

“On this special day of yours, I would like to dedicate this sweet and memorable photograph of us. Happy Birthday to my other half! You are always in my prayers and I want the best for you in every aspect of your life. I love you Daffa Wardhana. May GOD be with you always,” tulis Chelsea di akun Instagram pribadinya, seperti dikutip iNews.id, di Jakarta, Rabu (29/11/2017).

Sementara di akun Instagram pribadinya, Daffa juga membalas unggahan kekasihnya. Dalam foto tersebut, Chelsea tampak memegang kue ulang tahun, sedangkan Daffa Wardhana memegang balon putih yang bertuliskan namanya dan angka 19. Mereka kompak memakai celana hitam dan baju kotak-kotak hitam.

Tak kalah romantis, Daffa membalas ungkapan kekasihnya dengan terima kasih telah mampu membuatnya selalu tersenyum dan menghargai apa yang telah dilakukan untuknya. Putra semata wayang Marini Zumarnis ini pun, berjanji akan selalu mencintai  dengan sepenuh hati.

“To the woman who never fails to make me smile and feels very special. Thankyou so much to my one and only, i really appreciate for all the things you’ve done for me. To many more birthdays to come to be spent together, I will always love you to the fullest,” tulis Daffa.




Di akun pribadi keduanya, sejumlah netizen pun turut mengucapkan selamat kepada Daffa Wardhana yang merayakan ulang tahun ke-19 tahun.

Mereka berharap hubungan Chelsea Islan dan Daffa Wardhana dapat berjalan langgeng. Tidak hanya itu saja, warganet juga memuji keromantisan mereka berdua dan mendoakan semoga mereka berjodoh.

“So sweet,” tulis akun @widia_only.

“So sweett nya kak @chelseaislan ,cocok bngettt. Meleleh,” puji @rifadillaa.

“Happy bday kak dafa wish u all the best,” ucap  @salsya_nabila2a.

“Happy birthday, may Allah SWT blesssed you, all the best and longlast with special one and only @chelseaislan,” pungkas @b.ekatiara.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
6 bulan lalu

Chelsea Islan Tampil Berkelas di Cannes Film Festival 2025, Ini Fotonya! 

Motor
8 bulan lalu

So Sweet, Ariel Tatum Jalan-Jalan Naik Vespa Jadul Dibonceng Daffa Wardhana

Seleb
9 bulan lalu

Profil dan Biodata Daffa Wardhana: Anak Marini Zumarnis yang Kini Terjun ke Dunia Akting

Seleb
1 tahun lalu

Daffa Wardhana Hadiri Promo Film Lembayung di Uhamka Jakarta Timur, Mahasiswa Dibikin Salfok!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal