JAKARTA, iNews.id - Kehidupan yang mapan, kemewahan, dan kebebasan finansial adalah impian banyak orang, terutama di kalangan anak muda. Apalagi, di era informasi dan teknologi saat ini, di mana pandangan tentang menjadi kaya dengan cepat seringkali muncul di media sosial.
Mulai dari cerita sukses selebriti, pengusaha muda, hingga para influencer atau selebgram. Apa sih dampaknya?
Rupanya, keinginan untuk cepat kaya juga dapat membawa banyak tantangan dan bahaya jika tidak diimbangi dengan pemahaman yang tepat tentang bagaimana mencapai tujuan tersebut. Frank Hutapea, merupakan seorang pengacara muda yang cukup sukses terlepas dari latar belakang keuarganya.
Frank akan membagikan pandangannya terkait kultur anak muda saat ini yang ingin kaya dengan cara instan. Penasaran seperti apa? Saksikan selengkapnya di Morning Update, Kamis 27 Juli 2023 pukul 07.00-08.00 hanya di iNews TV.