Pakai Baju Adat, Nirina Zubir Ikut Upacara HUT ke-78 RI Bareng Suami

Nurul Amanah
Pakai Baju Adat, Nirina Zubir Ikut Upacara HUT ke-78 RI Bareng Suami (Foto: YouTube Sekretariat Presiden)

JAKARTA, iNews.id - Sejumlah selebriti Tanah Air menghadiri upacara HUT ke-78 RI di Istana Negara. Di antaranya ada Indra Bekti dan Nirina Zubir

Menjelang upacara pengibaran bendera merah putih, Indra Bekti membagikan kebersamaannya dengan Nirina Zubir dan Aurelie Moeremans. 

"Ikutan upacara 17 an di ISTANA NEGARA REPUBLIK INDONESIA," tulis Indra Bekti dikutip dari unggahan Instagram.

Diketahui dari Instagramnya, Indra Bekti ditemani manajernya, Roy Manella di Istana. Sementara Nirina Zubir hadir bersama dengan sang suami, Ernest. 

Nirina mengenakan busana adat minang berwarna merah bersama suaminya. Indra Bekti, Nirina Zubir, dan tamu lainnya menantikan upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI pada pukul 10.oo WIB di halaman Istana Merdeka. 

Bagi yang tidak bisa menghadiri upacara kemerdekaan, tidak usah khawatir. Karena, bisa menontonnya secara virtual di YouTube Sekretariat Presiden. 

Layaknya tahun sebelumnya, upacara peringatan 17 Agustus diadakan dua kali. Pertama untuk memperingati Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI pukul 10.00 WIB. Lalu dilanjutkan upacara di sore hari pukul 17.00 WIB untuk penurunan bendera.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Seleb
3 bulan lalu

Tak Dampingi AHY di HUT Kemerdekaan RI, Annisa Pohan Ungkap Rayakan Ultah Putrinya Ke-17

Nasional
3 bulan lalu

Prabowo Siapkan Beberapa Baju Adat untuk Upacara 17 Agustus, dari Daerah Mana Saja?

Nasional
3 bulan lalu

H-4 Perayaan HUT ke-80 RI, Istana: Persiapan Capai 70 Persen

Nasional
3 bulan lalu

Bukan di IKN, Gibran Bakal Hadiri Upacara Kemerdekaan RI di Jakarta

Nasional
4 bulan lalu

Wamensesneg Ungkap Alasan Upacara HUT ke-80 RI Tak Digelar IKN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal