Penggemar Berat, Begini Reaksi Selvi Kitty Ketemu Kaka Slank

Riyandy Aristyo
Selvi Kitty penggemar berat Kaka Slank. (Foto: iNews.id/Yudistiro Pranoto)

JAKARTA, iNews.id - Penyanyi dangdut jebolan grup vokal SuperGirlies, Selvi Kitty ternyata penggemar berat Kaka Slank. Lantaran nge-fans sama Kaka sejak lama, ia sampai mau mengikuti ajang pencarian bakat nyanyi di mana Kaka menjadi jurinya.

"Dulu aku ingin banget ikutan audisi ajang nyanyi The Voice Indonesia karena ada Kaka Slank yang jadi jurinya. Aku tuh ngefans banget sama dia, gimana caranya 'bodo amat' pokoknya ikutan saja," kata Selvi Kitty saat berkunjung ke redaksi iNews.id, Gedung iNews Center, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Wanita cantik yang tengah mempersiapkan single terbaru Ramadan ini mengatakan suka sama Kaka sejak lama. Waktu itu Slank membawakan lagu yang berjudul "Jauh".

"Dia beda banget sama penyanyi pria yang lain. Dari gaya nyanyinya, gaya busananya, jadi kharisma di atas panggungnya itu keren banget pokoknya. Meleleh lihatnya, jadi pingin ketemu," ujarnya.

Bak gayung bersambut, Selvi akhirnya dipertemukan dengan Kaka dalam suatu acara ulang tahun di salah satu televisi swasta. Saat bertemu, Selvi hanya terdiam membisu tidak bisa mengeluarkan satu kata pun.

Sekalinya bersuara, ia meminta sang idola untuk membuatkan video ucapan ulang tahun untuk dirinya.

"Pas ketemu sama Kaka, aku enggak bisa ngomong apa-apa. Jadi, aku sempat dianterin ke backstage yang ada dia, terus aku diem saja gitu. Mau ketawa, tapi enggak bisa. Terus aku minta dia buat ucapan ulang tahun buat aku, padahal masih lama waktunya. Sumpah, itu syok banget jadi ingin cepat-cepat di-publish videonya," kata Selvi.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Music
6 bulan lalu

Slank Bakal Ramaikan Jakarta Fair 2025, Siapkan Kejutan Spesial!

Seleb
7 bulan lalu

Mengharukan, Bunda Iffet Siapkan Seragam untuk Slank Sebelum Meninggal Dunia

Seleb
7 bulan lalu

Sambil Menahan Tangis, Kaka Kenang Jasa Bunda Iffet Perjuangkan Slank di saat Titik Terendah

Seleb
2 tahun lalu

Rayakan Ulang Tahun Ke-50, Ini yang Dilakukan Kaka Slank

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal