Pilih Tinggal di Kampung, Betrand Peto Stres Pikirkan Masalah Rumah Tangga Sarwendah dan Ruben 

Ayu Utami Anggraeni
Pilih Tinggal di Kampung, Betrand Peto Stres Pikirkan Masalah Rumah Tangga Sarwendah dan Ruben (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Pemberitaan mengenai keretakan rumah tangga Sarwendah dan Ruben Onsu, rupanya mengganggu Betrand Peto. Bahkan, Onyo memilih ingin menetap lama di kampung halamannya Nusa Tenggara Timur (NTT)

Ya, seperti diketahui Betrand Peto saat ini tengah pulang ke kampung halamannya di Nusa Tenggara Timur. Sang ibunda, Sarwendah mengungkapkan alasan Onyo begitu sapaan akrabnya pulang dikarenakan ada kerabat yang meninggal dunia.

"Onyo pulang karena satu, dia mau melayat ke buyutnya dia, karena permintaan dari ayah kandungnya. Akhirnya aku langsung (mengiyakan) dan mengatur semuanya," ujar Sarwendah, dikutip dari YouTube Senin (27/5/2024).

Dikarenakan sudah lama tidak pulang, Onyo  terlihat betah menghabiskan waktu di sana. Sampai-sampai untuk balik ke Jakarta saja Onyo masih harus pikir-pikir. Sebab Onyo juga merasa stres dengan pemberitaan soal masalah rumah tangga orang tua angkatnya, Sarwendah dan Ruben Onsu.

"Dia juga stres, kepikiran lah pastinya. 'Kayaknya gara-gara aku, Bunda, nanti kita diomongin terus'," kata Sarwendah menirukan ucapan Betrand Peto.

Betrand Peto juga merasa bersalah sekaligus khawatir dengan kedua adiknya. Dia takut adik-adiknya itu membaca pemberitaan negatif soal dirinya dan sang bunda. Oleh karena itu Betrand Peto masih belum ingin pulang ke Jakarta. 

"Nanti gimana ya kalau adek-adek baca (berita)'. Kayak aku (Sarwendah) apa (begitu)," kata Sarwendah.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Seleb
4 hari lalu

Masya Allah, Ruben Onsu Silaturahmi dengan Abuya Sayyid Ahmad Almalikiy di Tanah Suci

Seleb
8 hari lalu

Acha Septriasa Belum Cari Pasangan Baru usai Cerai, Trauma?

Nasional
8 hari lalu

Artis Onadio Leonardo Ditangkap terkait Penyalahgunaan Narkoba, Ini Kata Polisi

Seleb
8 hari lalu

Ruben Onsu Umrah Lagi, Ketemu Ayah Ojak Ayu Ting Ting di Mekkah

Seleb
12 hari lalu

Menyala! Cinta Laura Jadi Speaker ASEAN Inclusive Growth Summit di Malaysia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal