Podcast Aksi Nyata Perindo: Waspada Investasi Bodong, Ini Tips Ike Suharjo untuk Anak Muda

Siska Permata Sari
Podcast Perindo Aksi Nyata bahas tips berinvestasi. (Foto: YouTube)

JAKARTA, iNews.id - Berinvestasi menjadi salah satu cara mengelola keuangan yang bermanfaat apabila dilakukan dengan benar. Namun, belakangan ini marak juga investasi bodong yang tentu dapat membawa kerugian.

Oleh karena itu, penting untuk mendapatkan edukasi terlebih dulu sebelum mulai investasi. Hal tersebut disampaikan Juru Bicara Partai Perindo, Ike Suharjo dalam Podcast Aksi Nyata #DariKamuUntukIndonesia, Minggu (27/3/2022). 

Dalam podcast, Ike Suharjo menyoroti fenomena crazy rich Indonesia dari kalangan gen Z. Hal tersebut belakangan ramai diperbincangkan masyarakat lantaran adanya kasus Indra Kenz dan Doni Salmanan, dua influencer muda yang dijuluki ‘crazy rich’, tapi tersandung kasus dugaan penipuan hingga investasi ilegal.

Menurut Ike, penting untuk mengetahui seputar ilmu literasi keuangan digital sebelum ikut-ikutan berinvestasi secara daring. “Jadi pengetahuan tentang literasi keuangan digital oleh generasi muda itu wajib,” kata Ike Suharjo dikutip iNews.id dari YouTube Partai Perindo, Minggu.

Dia membagikan sejumlah tips bagi anak muda yang ingin mencoba investasi tetapi dengan cara yang lebih aman. “Kita cari tahu dulu apa sih investasi tersebut. Kalau sudah, pahami dulu apa sih dampak, risiko dari investasi itu? Kalau sudah tahu dan memahami, baru ambil tindakan,” ujarnya.

Di samping tips, dia juga menyarankan kepada pemerintah agar bisa lebih menyosialisasikan dan mengedukasi masyarakat terkait literasi keuangan digital. Sebab, jangan sampai masyarakat mudah tertipu dengan investasi-investasi ilegal ataupun bodong.

“Sudah saatnya pemerintah maupun pemangku kebijakan seperti OJK, harus benar-benar mencermati, bertindak cepat. Sosialisasi, edukasi secara masif tentang literasi keuangan digital kepada generasi muda, ini yang harus benar-benar digalakkan,” kata Ike lagi.

Editor : Dyah Ayu Pamela
Artikel Terkait
Jabar
4 tahun lalu

Masih Tergantung Negara Lain, Gus Muhaimin Ajak Bangsa Indonesia Mandiri 

Nasional
21 jam lalu

Investasi di Jakarta Tembus Rp204 Triliun, Jadi Daya Tarik Ekonomi Nasional

Nasional
1 hari lalu

Prabowo Bertemu Dasco hingga Purbaya, Bahas Stabilitas Politik hingga Penguatan Pertumbuhan Ekonomi 

Bisnis
1 hari lalu

Jangan Lewatkan IG Live MNC Sekuritas Sore Ini: Unboxing MotionTrade Lite

Music
7 hari lalu

Bos Mecimapro Diduga Gelapkan Investasi Konser TWICE Rp10 Miliar!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal