JAKARTA, iNews.id - Profil dan biodata Armor Toreador, sosok yang namanya mendadak menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Suami dari selebgram Cut Intan Nabila ini tengah menjadi sorotan publik setelah video dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukannya viral.
Siapa sebenarnya sosok di balik nama Armor Toreador dan apa yang melatarbelakangi tindakan kekerasan tersebut?
Armor Toreador diketahui merupakan lulusan Universitas Al-Azhar Indonesia, salah satu universitas swasta ternama di Indonesia.
Ia menyelesaikan studinya dengan predikat yang cukup memuaskan, yakni IPK 3.48. Pendidikan yang ia tempuh memberikan bekal yang kuat baginya untuk terjun ke dunia bisnis.