Rafathar Umumkan Nama Sang Adik, Artinya Bikin Hati Adem 

Siska Permata Sari
Pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina akhirnya mengumumkan nama putra keduanya. (Foto: instagram)

JAKARTA, iNews.id  - Pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina akhirnya mengumumkan nama buah hati keduanya. Kini, nama bayi laki-laki yang sebelumnya dijuluki baby R tersebut sudah terungkap.

Meski awalnya sempat kebingungan memberikan nama, Raffi dan Nagita akhirnya sepakat menamai adik Rafathar itu, Rayyanza Malik Ahmad.

Pengumuman nama tersebut diungkap oleh anak pertama Raffi dan Nagita, Rafathar. “Rayyanza Malik Ahmad,” kata Rafathar seperti dikutip dari acara LAHIRANS Baby Number 2 di kanal YouTube Rans Entertainment, Selasa (30/11/2021).

“Rayyanza itu artinya jadi seperti cahaya ketampanan yang kelak menjadi Raja. Ahmad nama keluarga,” kata Raffi. “Rayyan sendiri artinya salah satu pintu surga,” timpal Nagita Slavina.

Dengan nama itu, Raffi dan Nagita berharap putra keduanya bisa menjadi anak yang terpuji.

Seperti diberitakan sebelumnya, Nagita Slavina telah melahirkan anak kedua pada 26 November 2021. Berbeda dengan anak pertama, untuk buah hati keduanya, Gigi harus menjalani proses persalinan operasi caesar.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Mobil
10 hari lalu

Momen Nagita Slavina dan Billy Syahputra Terjebak Macet dan Banjir Jakarta, Turun dari Mobil Jalan Kaki

Seleb
16 hari lalu

Nagita Slavina Hamil? Raffi Ahmad Ungkap Fakta Mengejutkan!

Seleb
23 hari lalu

Heboh! Nagita Slavina Pakai Jaket Seharga Rumah saat Liburan di New York

Seleb
25 hari lalu

Gemas! Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Rayakan 11 Tahun Pernikahan di Amerika

Seleb
1 bulan lalu

Heboh Nagita Slavina Ketemu Kendall Jenner di Paris, Malu Minta Foto Bareng

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal