Sukses di Dunia Hiburan, Anwar Banyak Belajar dari Raffi Ahmad

MNC Media
Anwar banyak belajar dari sosok Raffi Ahmad agar sukses berkarier di dunia hiburan. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id – Anwar Sanjaya Pigano kini sukses berkarier di dunia hiburan. Host acara musik
Dahsyat, RCTI ini, rupanya banyak belajar dari Raffi Ahmad.

Menurut Anwar, eksistensi Raffi Ahmad luar biasa sebagai artis. Ia merintis karier dari bawah dan terus berprestasi hingga  di usianya sekarang.

“Mudah-mudahan Anwar ambil sisi positif dari Aa Raffi. Eksistensinya bertahan terus dari bawah naik stabil, luar biasa. Menang awards, ngelawak, bisa host, nyanyi, sinetron, multitalenta,” kata Anwar  memuji sosok Raffi Ahmad, saat ditemui MNC Media, di MNC Studios, Kebon Jeruk, belum lama ini.

Melihat sosok suami dari Nagita Slavina itu, Anwar banyak belajar. Khususnya soal perjuangan Raffi yang dimulai dari nol.

“Kalau inspirasi dari Aa Raffi perjuangannya dari bukan siapa-siapa, lihat sinetron siapa yang lihat, jadi host, jadi penyanyi, pemain film, memproduseri film luar biasa, bukan yang mudah. Banyak godaan, cobaan, gosip, Aa Raffi tetap apa adanya, enggak bikin down terpuruk. Adanya gosip malah ditunjukkan dengan prestasi luar biasa,” tutup Anwar yang pernah mengikuti ajang MasterChef Indonesia 4 ini.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
1 hari lalu

Raffi Ahmad Mendadak Posting Foto Mengerikan, Kuku Sultan Andara Patah!

Seleb
11 hari lalu

Janji Raffi Ahmad ke Artis Lawas Diding Boneng, Sangat Mengharukan!

Seleb
11 hari lalu

Viral Raffi Ahmad Rayakan Ulang Tahun Haji Isam di Kalimantan, Ini Fotonya!

Seleb
11 hari lalu

Raffi Ahmad Bantu Artis Lawas Diding Boneng yang Rumahnya Roboh, Banjir Pujian Netizen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal