Terungkap Begini Kondisi Terakhir Aminah Cendrakasih Sebelum Meninggal, Muntah-Muntah hingga Diinfus

Syifa Fauziah
Foto kenangan Aminah Cendrakasih pemeran Mak Nyak bersama Mandra. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Kabar duka menyelimuti dunia hiburan Tanah Air. Salah satu aktris lawas, Aminah Cendrakasih meninggal dunia pada Rabu (21/12/2022) kemarin.

Pemeran Mak Nyak di sinetron Si Doel Anak Sekolahan ini meninggal dunia pukul 19.30 WIB di kediamannya setelah melawan penyakit glukoma selama kurang lebih 14 tahun. Sang anak, A.K. Hadi Permana mengungkapkan sebelum meninggal, Aminah sempat mengalami muntah-muntah hingga harus diinfus.

“Sejak subuh muntah-muntah, keluarga panggil dokter, terus diinfus dan dikasih (alat bantu) pernapasan. Sempat membaik, tapi nggak lama, masih muntah-muntah,” ujar Hadi saat ditemui di Rumah Duka di Kawasan Jurang Mangu, Tangerang Selatan, Rabu (21/12/2022) malam.  

Hadi menambahkan sang ibu mengembuskan napas terakhirnya di rumah kakaknya. Sebab sejak sakit Aminah memang sudah tinggal di rumah anaknya.

“Ini rumah kakak saya, ibu tinggal disini. Karena kan rumah ibu banjir. Sudah dari 2019 pindah ke sini,” tambahnya. 

Selama sakit, tambah Hadi, keluarga memutuskan untuk tidak membawa ibunya ke rumah sakit dan memilih untuk menjalani perawatan di rumah. 

“Iya, memang maunya (dirawat) di rumah. Tapi memang ada dokter yang merawat. Kondisinya sih sehat, cuma karena usia aja,” katanya. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
8 bulan lalu

Mat Solar Meninggal, Rumah Duka Banjir Air Mata para Pelayat

Seleb
2 tahun lalu

Mengenang Aminah Cendrakasih, Pemeran Mak Nyak Wajahnya Mejeng di Google Doodle

Internet
2 tahun lalu

Google Doodle Hari Ini Tampilkan Aminah Cendrakasih, Siapa Dia? 

Seleb
2 tahun lalu

5 Artis Lawas Meninggal di Usia Muda, Nomor 4 Diperbudak Tentara Jepang hingga Kelelahan  

Seleb
3 tahun lalu

Deretan Artis Lawas Berjuang Lawan Penyakit, Ada yang Sudah Meninggal Dunia hingga Relakan Kaki Diamputasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal