Terungkap Misteri Meninggalnya Suzanna Ratu Film Horor Indonesia, Ini Penyebabnya

Ahmad Haidir
Suzanna yang dikenal sebagai ratu horor Indonesia meninggal diduga karena diabetes. 

JAKARTA, iNews.id – Siapa yang tidak kenal Suzanna. Artis yang dikenal sebagai ratu horor Indonesia ini selalu tampil penuh misteri dan membuat bulu kuduk merinding di berbagai filmnya.

Tidak hanya dalam film, bahkan meninggalnya artis dengan nama asli Suzzanna Martha Frederika van Osch juga sempat mengundang misteri. Ada beberapa kejanggalan dan isu beredar yang mengiringi kepergiannya pada 2008.

Banyak simpang siur mengiringi kematian artis yang lekat dengan hantu sundel bolong tersebut, mulai dari proses meninggalnya yang secara mendadak hingga konflik internal keluarga. 

Salah satu cerita yang merebak adalah kisruh antara pihak keluarga, terutama anak-anak mendiang Suzanna dengan suaminya Clift Sangra. 

Meninggalnya Suzanna juga tidak diketahui oleh anaknya Kiki Maria, dan keluarga dari pernikahan pertamanya, aktor Dicky Suprapto. 

Sementara menurut pengakuan sang suami kedua, Clift Sangra, menyebutkan bahwa Suzanna meninggal setelah meneguk segelas susu sebelum tidur. Setelah10 tahun berselang, baru diketahui bahwa aktris kondang itu ternyata meninggal karena komplikasi diabetes mellitus yang diidapnya. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Mobil
4 tahun lalu

Potret Dinar Candy Berpose dengan Deretan Mobil Mewah, Ada Hummer dan Porsche

Seleb
4 tahun lalu

Ditangkap Polisi Gara-Gara Protes PPKM Pakai Bikini, Dinar Candy Dites Urine 

Seleb
4 tahun lalu

Ibunda  Meninggal Dunia, Irwansyah Ikhlas: Alhamdulliah Saya Sempat Video Call Meminta Maaf 

Seleb
3 bulan lalu

Fakta-fakta Kematian Artis Cantik Humaira Asghar, Jasadnya Ditemukan 9 Bulan dan Ditolak Keluarga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal