Ultah Jakarta Ke-491, Istri Anies Baswedan Ingin Warganya Bahagia

Fajar Adityo Nugroho
Ibu Anies ingin Jakarta adil, maju dan bahagia. (Foto: Jago Sasongko).

JAKARTA, iNews.id - Jakarta tengah memperingati ulang tahunnya ke-491. Berbagai harapan pun diucapkan untuk masa depan Jakata yang lebih baik.

Tak ketinggalan pula istri Gubernur Jakarta, Fery Farhati Ganis juga memiliki harapan bagi Kota Jakarta dan warganya.

"Sama dengan Pak Gubernur, mudah-mudahan dengan ulang tahun ini Jakarta menjadi awal dari kota yang adil, maju, dan bahagia," tuturnya saat ditemui iNews.id saat melakukan siaran dalam rangka HUT Jakarta di V Radio, Gedung iNews Center, Kebon Sirih, Jakarta, Kamis (28/6/2018).

Kesenjangan kelas yang sangat terasa di Jakarta menjadi keprihatinan wanita yang biasa dipanggil Mpok Fery ini. Dia ingin mengurangi perbedaan ini, agar warga bisa bersama-sama maju untuk membangun Jakarta dari berbagai hal.

Tak hanya itu, Mpok Anies juga ingin warganya semakin bahagia dengan memberikan kesejahteraan. Untuk mewujudkan kebahagiaan ini, berbagai program dari Pemda dilakukan seperti akses hiburan yang digratiskan agar semua warga bisa merasakan.

"Salah satu programnya adalah memenuhi kesejahteraan warganya. Dengan memenuhi kebutuhan-kebutuhan warganya, Insya Allah warganya menjadi bahagia. Kemarin di Ancol ada gratis masuk, ke museum juga akan memberikan kesempatan keluarga untuk rekreasi dan beraktivitas bersama," ujarnya.

Editor : Adhityo Fajar
Artikel Terkait
Nasional
8 hari lalu

Cerita Sandiaga Uno Maju Pilgub Jakarta 2017, Sempat Tak Pede hingga Berpasangan dengan Anies

Nasional
18 hari lalu

Prabowo Sebut Pengangguran Turun, Anies: Kedengarannya Malah Sebaliknya

Nasional
26 hari lalu

Anies: Selamat Ulang Tahun Presiden Prabowo, Semoga Allah Beri Petunjuk dan Perlindungan

Nasional
1 bulan lalu

Gerindra Bela Prabowo usai Disindir Anies: Presiden Rangkul Seluruh Elemen

Nasional
1 bulan lalu

Anies Sindir Balik Prabowo, Gerindra Tak Tinggal Diam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal