JAKARTA, iNews.id - Sebanyak 13 anggota tim advance yang diutus pemerintah untuk uji coba umrah di Arab Saudi dinyatakan terpapar Covid-19 varian Omicron saat pulang ke Indonesia. Sementara 12 lainnya dipastikan tidak tertular.
Informasi tersebut dibenarkan pemilik travel umrah dan haji khusus Patuna Mekar Jaya, Syam Resfiadi. Saat ini, ke-13 orang tersebut dikarantina di Wisma Atlet.
Dia mengungkapkan, dalam misi khusus ke Arab Saudi, pemerintah memberangkatkan 25 orang tim Advance. Adapun rinciannya, dari 25 orang tersebut terbagi menjadi 2 tim, yakni tim 1 terdiri atas 14 orang, dan tim 2 terdiri dari 11 orang.
Pada 6 Januari 2022, tim 1 yang pulang ke Indonesia diskrining terlebih dahulu di Bandara Internasional Soekarno Hatta. Dari 14 orang yang diskrining, 1 di antaranya dinyatakan positif Omicron.