JAKARTA, iNews.id - Aplikasi Jalan Cantik yang dirilis Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) sejak Juni 2019 telah menerima 2.930 aduan hingga saat ini. Berkat aplikasi tersebut, sejulah jalan rusak yang dilaporkan masyarakat pun diperbaiki.
Aplikasi jalan Cantik merupakan layanan mudah, murah, cepat, transparan dan akuntabel sebagai upaya penanganan kerusakan jalan rusak 1x24 jam.
Aplikasi yang diinisiasi Dinas PU dan Bina Marga Cipta Karya Provinsi Jawa Tengah bebasis android tersebut resmi dibuka oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada 28 Juni 2019 lalu.
Kepala Dinas PU Dan Bina Marga Cipta Karya Provinsi Jawa Tengah, AR Hanung Triyono menuturkan, semua aduan masyarakat terkait kondisi jalan rusak tetap dilakukan penanganan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.
Sedangkan, jalan yang di luar provinsi akan dilakukan koordinasi dengan pihak yang memiliki kewenangan.