Infografis Buggati Luncurkan Hypercar Chiron Edisi Khusus Super Sport 300+

Bertold Ananda
Buggati Luncurkan Hypercar Chiron (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Bugatti meluncurkan unit Chiron Super Sport 300+. Kabarnya mobil sport mewah ini memiliki tenaga yang sangat brutal dan tidak main-main.

Dilansir dari laman resmi Hindustan Times (25/09/2021), mobil ini pertama kali diperkenalkan pada 2019 dan pada saat itu juga berhasil menjadi hypercar pertama yang mencapai kecepatan lebih dari 300 mph alias dengan rekor kecepatan 490.484 kmph.

Kini, Hypercar tersebut hadir dan dipasarkan pada industri pasar otomotif global dengan edisi terbatas. Dikabarkan pabrikan mobil sport tersebut hanya memproduksi 30 unit saja di dunia.

Managing Director Produksi dan Logistik Christophe Piochon menyampaikan, pembuatan Bugatti Chiron Super Sport 300+ akan selalu menjadi tonggak sejarah karena performa mobil telah mencapai level yang belum pernah terjadi sebelumnya di dunia otomotif.

“Ini adalah mobil sport hyper tercepat yang pernah dibuat Bugatti dan merupakan bukti nyata dari semangat rekayasa, keahlian teknis, dan pengejaran kinerja tanpa henti yang identik dengan merek kami," ujar Piochon.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Internasional
11 bulan lalu

Infografis Pemberontak Temukan Harta Karun Koleksi Mobil Mewah Assad

Niaga
2 tahun lalu

Infografis 10 koleksi Mobil Termahal Selebritas Dunia

Niaga
2 tahun lalu

Infografis 2.857 Mobil Mewah Terbakar di Tengah Laut

Mobil
3 tahun lalu

Infografis Deretan Mobil Temahal Meluncur 2022

Mobil
4 tahun lalu

Infografis 4.000 Mobil Mewah Terbakar di Kapal Kargo, Kerugian Ditaksir Rp7,1 Triliun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal