JAKARTA, iNews.id - Tahu merupakan makanan yang terbuat dari kedelai yang cukup populer di kalangan masyarakat. Biasanya tahu disajikan dalam berbagai olahan seperti menjadi gorengan, tumisan, hingga camilan.
Tahu menjadi sumber protein nabati yang baik dan sering menjadi alternatif bagi orang-orang yang tidak mengonsumsi daging. Di balik kelezatan tahu, belakangan ini perusahaan di China membuat tahu terbesar dalam rangka meramaikan festival budaya.
Tak tanggung-tanggung, tahu tersebut memiliki panjang hingga 8 meter! Tahu Tiongkok yang diklaim menjadi tahu terbesar di dunia itu diproduksi beberapa hari lalu dalam rangka meramaikan Tofu Culture Tourism Festival yang kerap diselenggarakan setahun sekali.