Infografis Ibu Iriana Ajak Pendamping Pemimpin G20 Lihat Kearifan Lokal Indonesia

Raka Dwi Novianto
Infografis Ibu Iriana Ajak Pendamping Pemimpin G20 Lihat Kearifan Lokal Indonesia (iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Ibu Negara Iriana Joko Widodo melakukan pertemuan dengan para pendamping pemimpin negara-negara G20 dan lembaga internasional sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Sofitel Bali, Nusa Dua Beach Resort, Selasa (15/11/2022). Dia yakin ragamnya kebudayaan akan membuat mereka jatuh cinta dengan Indonesia.

Iriana terlihat anggun dengan mengenakan pakaian Nusantara yang dipadukan dengan kain tenun Bali. Dia menyambut langsung dan bersalaman dengan para pendamping pemimpin negara G20 setibanya di lobi kedatangan.

Satu per satu para pendamping tiba di lobi kedatangan sekitar pukul 09.00 WITA. Dimulai dari pendamping Presiden Spanyol Madam Maria Begona Gomez Fernandez, pendamping Presiden Turki Madam Emine Erdogan, pendamping Perdana Menteri Jepang Madam Yuko Kishida, pendamping Presiden Komisi Eropa Heiko von der Leyen, pendamping Presiden Republik Korea Madam Kim Keon-hee hingga pendamping Presiden China Madam Peng Liyuan.

Usai disambut dan bersalaman dengan Ibu Iriana, para pendamping menuju ruang tunggu yang telah disediakan. Di ruang tunggu tersebut mereka didampingi Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ibu Angela Herliani Tanoesoedibjo serta Staf Ahli Bidang Sosial Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat Indonesia di Luar Negeri Kementerian Luar Negeri Ibu Siti Nugraha Mauludiah

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Internasional
3 tahun lalu

Infografis Jokowi Resmi Serahkan Presidensi G20 ke PM India

Internasional
3 tahun lalu

Infografis Menlu Rusia Tinggalkan Bali Sebelum KTT G20 Berakhir

Nasional
3 tahun lalu

Infografis 4 Fakta Menarik G20 di Bali

Bisnis
3 tahun lalu

Infografis Luhut Prediksi KTT G20 Sumbang Rp7,5 Triliun ke PDB RI

Internasional
3 tahun lalu

Infografis Vladimir Putin Batal ke Bali, Ikuti G20 Virtual

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal