DUBAI, iNews.id - Keinginan YouTuber cilik asal Gaza, Palestina, Awni Eldous, untuk mendapatkan 1 juta subscriber tercapai. Namun sayangnya, Eldous tak bisa menyaksikan pencapaiannya itu karena telah menghadap Sang Pencipta.
Eldous meninggal dunia pada Oktober lalu dalam serangan udara brutal pasukan Zionis di rumahnya.
Bocah 12 tahun merupakan sosok ceria. Dia adalah kreator konten game. Meski demikian, perlu dimaklumi, kondisi Jalur Gaza tak sebebas tempat lain, sehingga Eldous punya keterbatasan untuk membuat konten videonya. Hingga meninggal Eldous membuat 10 konten, di antaranya games.