Infografis Luis Enrique Dipecat usai Timnas Spanyol Gagal di Piala Dunia 2022

Andhika Khoirul Huda
Infografis

DOHA, iNews.id - Hasil buruk yang didapat Timnas Spanyol di Piala Dunia 2022 membuat pelatih Luis Enrique kehilangan jabatannya. Dia resmi didepak dari kursi kepelatihan La Furia Roja -julukan Spanyol. 

Hal itu diumumkan oleh Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) lewat laman resmi mereka pada Kamis, (8/12/2022). Mereka menyatakan bahwa proyek baru untuk Timnas Spanyol akan dimulai menyusul kegagalan mereka di babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah disingkikan Maroko lewat adu penalti usai bermain imbang tanpa gol selama 120 menit. 

"RFEF ingin berterima kasih kepada Luis Enrique dan seluruh staf pelatihnya yang memimpin tim nasional dalam beberapa tahun terakhir," bunyi pernyataan RFEF. 

"Manajemen olahraga RFEF telah mentransfer laporan kepada presiden di mana proyek baru harus dimulai untuk Tim Sepak Bola Spanyol, dengan tujuan untuk melanjutkan pertumbuhan yang dicapai dalam beberapa tahun terakhir berkat pekerjaan yang dilakukan oleh Luis Enrique dan kolaborator mereka. Baik presiden, Luis Rubiales , dan direktur olahraga, Jose Francisco Molina, telah menyerahkan keputusan tersebut kepada pelatih," lanjut pernyataan itu. 

Enrique sendiri didapuk sebagai pelatih Spanyol sejak 2018 lalu dan telah melakukan perombakan besar-besaran pada tim yang diasuhnya itu. Sejumlah catatan apik pun dibuatnya selama menukangi Sergio Busquets dan kolega.

Mantan pelatih Barcelona itu membawa La Furia Roja lolos dua kali ke semifinal UEFA Nations League. Kemudian, dia juga mengantarkan negaranya mencapai semifinal Piala Eropa 2020 lalu.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
3 tahun lalu

Carlo Ancelotti Jagokan Tim Ini Juara Piala Dunia 2022: Skuad Mereka Paling Lengkap

Maluku
3 tahun lalu

Jadwal 8 Besar Piala Dunia 2022, Dibuka Laga Seru Brasil Vs Kroasia

Maluku
3 tahun lalu

Prediksi Belanda Vs Argentina di Perempat Final Piala Dunia 2022, Messi Cs Diunggulkan

Soccer
3 tahun lalu

Cristiano Ronaldo Disebut Ngambek Ingin Tinggalkan Piala Dunia 2022, Federasi Portugal Bilang Begini

Soccer
3 tahun lalu

Jadwal Perempat Final Piala Dunia 2022 Malam Ini: Messi dan Neymar Beraksi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal