Infografis Tiket Kereta Lebaran Bisa Dibeli Mulai 26 Februari 2023

Heri Purnomo
Infografis tiket kereta mudik lebaran mulai dijual 16 Febeuari 2023. (Dok iNews)

 
JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) membuka penjualan tiket kereta api pada masa Angkutan Lebaran 1444 H mulai Minggu (26/2/2023). Pemesanan tiket dapat dilakukan melalui aplikasi KAI Access, web kai.id, serta seluruh channel resmi penjualan tiket KAI lainnya. 

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, khusus penjualan tiket Angkutan Lebaran kali ini, KAI menerapkan kebijakan dengan aturan menjual tiket mulai H-45 sebelum keberangkatan. 

"Sehingga per 26 Februari 2023, pelanggan sudah dapat membeli tiket untuk keberangkatan 12 April 2023," kata Joni dalam keterangan tertulis, Kamis (16/2/2023).

Joni mengatakan bahwa pada kondisi normal selain di luar masa Angkutan Lebaran, KAI menerapkan kebijakan untuk penjualan tiket KA Jarak Jauh mulai H-30 sebelum keberangkatan.
 
Dia mengatakan bahwa perubahan ini dilakukan untuk semakin meningkatkan pelayanan serta memberikan kesempatan bagi masyarakat dalam merencanakan perjalanannya dengan kereta api pada masa Angkutan Lebaran. 

"KAI mengingatkan kepada calon pelanggan agar teliti dalam menginput tanggal, rute, serta data diri pada saat melakukan pemesanan. Rencanakan perjalanan sebaik mungkin termasuk estimasi perjalanan menuju stasiun. Jangan sampai keliru dan akhirnya tidak bisa mudik Lebaran," katanya. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
7 bulan lalu

Infografis KPK Terima 561 Laporan Terkait Gratifikasi selama Lebaran 2025

Muslim
7 bulan lalu

Infografis Alasan Lebaran Identik dengan Ketupat

Infografis
8 bulan lalu

Infografis 5 Amalan Malam Idul Fitri 2025

Keuangan
8 bulan lalu

Infografis Tips Umum Menukar Uang Baru untuk THR Lebaran 2025

Bisnis
8 bulan lalu

Infografis 2,4 Juta Tiket Kereta Lebaran 2025 Ludes Terjual

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal