Angela Tanoesoedibjo Dorong Generasi Muda Seimbangkan Suara di Media Sosial dengan Aksi Nyata

Rus Akbar

PADANG, iNews.id - Co-CEO MNC Group sekaligus Ketua Umum DPP Partai Perindo, Angela Tanoesoedibjo, mengajak generasi muda untuk tidak hanya aktif bersuara di media sosial, tetapi juga turut serta dalam aksi nyata dan proses pembuatan kebijakan publik. Hal itu disampaikan Angela dalam dialog bersama mahasiswa, Munas BEM SI di Asrama Haji Padang, Selasa (15/5/2025)

Angela juga mendorong mahasiswa untuk tidak sekadar menyimpan gagasan atau kritik, tetapi berani mengungkapkannya dan terlibat dalam proses perubahan kebijakan. Ia menekankan bahwa perubahan membutuhkan waktu, proses, dan kolaborasi antar berbagai pihak.

Angela mengapresiasi peran aktif generasi muda dalam menyuarakan isu-isu sosial melalui media sosial seperti TikTok dan YouTube. Menurutnya, kanal digital saat ini menjadi ruang penting untuk menyampaikan aspirasi.

Dalam kapasitasnya sebagai pimpinan iNews Media Group, Angela menyampaikan bahwa pihaknya terbuka terhadap kolaborasi dengan generasi muda yang ingin tampil sebagai suara masyarakat.

Angela juga menambahkan bahwa kehadirannya dalam forum tersebut bukan sekadar berbagi pengalaman, tetapi juga sebagai bentuk komitmen untuk membuka ruang kolaborasi yang lebih luas antara media, dunia kebijakan, dan generasi muda.

Munas BEM SI turut dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, Wakil Gubernur Sumatera Barat Vasko Ruseimy dan Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta.

(Foto: Josua Yulianto)

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
12 jam lalu

Pembukaan Rakernas dan Bimtek Partai Perindo Tahun 2025

Photo
5 hari lalu

Ajak Mahasiswa Kritis dan Kreatif, iNews Media Group Gelar Campus Connect di Unpad

Photo
12 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo Tekankan Kolaborasi di Era Media Digital

Photo
1 bulan lalu

Momen Peresmian Gedung B DPP Perindo, Jadi Pemicu Semangat Kader

Photo
2 bulan lalu

MNC Forum ke-80, Bahas Pengembangan Industri Pariwisata Nasional

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal