JAKARTA, iNews.id - “Kita perlu mengembangkan spiritualitas yang akrab dengan alam dan ramah lingkungan hidup. Bumi jangan lagi hanya dilihat sebagai tumpukan batu dan tanah raksasa yang benda mati, tapi sebagai organisme yang hidup. Jika bumi sakit dan rusak, kita pun akan rusak dan sakit.”
Demikian dikatakan Denny JA, Ketua Umum Esoterika, dalam acara antar iman, merayakan bulan Ramadhan Islam dan puasa Baha’i.
Forum Esoterika mentradisikan bersama linta iman memperingati hari raya besar agama. Sebelumnya Esoterika merayakan Natal, Gong Xi Pha Chai, dan hari besar Brahma Kumaris.
Hadir menjadi nara sumber adalah Sr. Amelia Hendani dan Prof Komaruddin Hidayat. Dua nara sumber ini memperdalam renungan soal hikmah puasa, dalam hubungannya dengan sikap hidup yang ekologis.
Denny JA mengawali renungannya selaku Key Note Speaker dengan mengutip CNBC, 20 Maret, 2024.