Dukung Pelestarian Lingkungan dan Berdayakan UMKM, Astra Financial Hadirkan I Care I Share di GIIAS 2023

Yudistiro Pranoto

TANGERANG, iNews.id - (kiri-kanan) Leader CSR Astra Financial GIIAS 2023 Wioko Yudhantara, Co-Leader GFC Communication, ESR & ESG Astra Financial Ananda Gitasari, CEO Jejakin Arfan Arlanda, Co-Leader GFC Communication, ESR & ESG Astra Financial Laurentius Iwan Pranoto pada acara serah terima 1.000 pohon secara simbolik di main booth Astra Financial hall 7 ICE BSD Tangerang, Kamis (17/8/2023).

Melanjutkan kesuksesan GIIAS pada tahun sebelumnya, tahun ini Astra Financial kembali menjadi Platinum Sponsor GIIAS 2023 untuk yang kelima kalinya. Selain hadir sebagai mitra keuangan bagi pengunjung GIIAS 2023 dengan berbagai promo dan penawaran menarik, Astra Financial juga menghadirkan unsur keberlanjutan dan mengajak masyarakat berkontribusi dalam mewujudkan bumi yang lestari melalui kegiatan I Care I Share selama penyelenggaraan GIIAS 2023 berlangsung.

Pada hari kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2023, Astra Financial menyerahkan 1.000 pohon yang akan ditanam bersama Jejakin yang merupakan perusahaan teknologi iklim dengan platform digital untuk manajemen karbon.

Selama GIIAS 2023, Astra Financial turut mengedukasi pengunjung GIIAS dengan membagikan kertas benih, produk dari Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bernama Kertas.kertasan dengan produk daur ulang sehingga dapat mengurangi limbah kertas. Keunikan dari kertas benih tersebut terletak pada kebermanfaatannya.
 
Pengunjung dapat menumbuhkan kertas benih tersebut menjadi sayuran yang dapat dikonsumsi yang diharapkan dapat mengajak seluruh pihak ikut berpartisipasi  menanam sebagai langkah mudah demi kelestarian bumi melalui media sosial.

Tidak hanya itu, Astra Financial dan Kertas.kertasan juga mengadakan workshop di GIIAS 2023 yang melibatkan pengunjung untuk merasakan mudahnya menanam kertas benih. Setiap partisipasi pengunjung akan dikonversikan menjadi 1 pohon yang  akan ditanam oleh Astra Financial.

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
5 bulan lalu

Transaksi Capai Rp2,4 Triliun, Booth Astra Financial di GIIAS 2025 Membeludak

Photo
2 tahun lalu

Pameran Mobil Niaga 2024, Astra Finansial Hadirkan 5 Unit Bisnis

Photo
2 tahun lalu

Menikmati Ragam Aktivitas bersama Garda Oto di GIIAS 2023

Photo
2 tahun lalu

Resmi Dibuka, Booth Astra Financial Hadirkan Solusi Layanan Keuangan di GIIAS 2023

Photo
2 tahun lalu

Ragam Fitur Melimpah The All-new Subaru Outback

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal