Ini Hasil Bedah Rumah Warga Miskin Ekstrem di Pemalang

Ahmad Antoni

PEMALANG, iNews.id - Sebanyak 10 warga kurang mampu menerima secara simbolis Rumah Sederhana Layak Huni di Desa Plakaran, Kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Kamis (17/3/2022).  

Program bedah rumah ini merupakan bagian dari Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem (PKE) yang dijalankan oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian guna meningkatkan taraf hidup masyarakat

PT Djarum ambil bagian dalam program bertajuk Rumah Sederhana Layak Huni (RSLH) dengan membiayai renovasi 10 rumah keluarga tidak mampu atau miskin ektrem di Kabupaten Pemalang. Program kolaboratif bersama Dinas Perindustrian & Perdagangan (Disperindag) Jateng ini merupakan bentuk nyata atas program Penanggulangan PKE yang digagas Wakil Presiden Ma'ruf Amin pada 2021 dan dijalankan oleh Kemenko Bidang Perekonomian.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jateng, Muhammad Arif Sambodo mengatakan Kabupaten Pemalang merupakan satu dari lima kabupaten prioritas pelaksanaan program Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem (PKE) di Jawa Tengah. Program ini fokus memenuhi kebutuhan dasar masyarakat kurang mampu seperti rumah layak huni, sarana air bersih, kesediaan listrik, hingga sanitasi. Sesuai arahan Wapres Ma’ruf Amin saat berkunjung ke Jateng pada Oktober 2021, peran serta pelaku usaha melalui program corporate social responsibility (CSR) sangat diperlukan agar membantu pemerintah mempercepat program penghapusan kemiskinan ini.

Deputi GM Corporate Communications PT Djarum Achmad Budiharto mengatakan, keikutsertaan pihaknya dalam menyukseskan program RSLH merupakan komitmen mendukung program pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan dan menaikkan taraf hidup masyarakat. Pasalnya, rumah yang layak huni merupakan aspek penting dalam menjaga dan meningkatkan kualitas hidup manusia.

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
4 bulan lalu

BP Taskin dan BGN Perkuat Upaya Pengentasan Kemiskinan

Photo
4 bulan lalu

Program Bedah Rumah, Jaring Asa di Penjuru Nusantara

Photo
1 tahun lalu

Pemerintah Ungkap Strategi Tangani Kemiskinan Ekstrem

Photo
2 tahun lalu

Momen Haru Pencari Ikan Peluk HT usai Dapat Uang Kaget dan Bedah Rumah

Photo
3 tahun lalu

Prabowo Perintahkan Kader Gerindra Turun Tangan Bantu Korban Banjir hingga Kemiskinan di Jateng

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal