JAKARTA, iNews.id - Prajurit Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) TNI AL menunjukkan kartu pengenal yang ditemukan di sekitar lokasi jatuhnya pesawat Sriwijaya Air nomor penerbangan SJ 182 di geladak KRI Rigel-933 di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, Kamis (14/1/2021).
Tim SAR gabungan pada hari keenam kembali melakukan pencarian dari puing dan korban dari pesawat Sriwijaya Air SJ 182 dengan rute Jakarta-Pontianak yang jatuh di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang pada Sabtu (9/1/2021).
Pada pencarian tersebut tim SAR menemukan sejumlah kartu identitas dan barang-barang diduga milik penumpang Sriwijaya Air SJ182.
(ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat)