BEKASI, iNews.id - Potret tulisan unik berisi curahan hati terpasang di barang bawaan pemudik yang melintas di Kalimalang, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (19/4/2023).
Tulisan itu berupa lelucon serta curhatan karena mudik kali ini belum bisa membawa pasangan yang membuat pembacanya tertawa geli sekaligus kasihan.
Presiden Jokowi memprediksi terjadi lonjakan mudik lebaran 2023. Diperkirakan 123 juta lebih warga pulang ke kampung halaman.
Foto/ Aldhi Chandra Setiawan