Menikmati Eksotisme Pantai Indrayanti Gunungkidul

Ahmad Antoni

GUNUNGKIDUL, iNews.id - Sejumlah pengunjung menikmati keindahan alam dan deburan ombak di Pantai Indrayanti, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sabtu (16/10/2021). Objek wisata pantai ini masih tertutup bagi wisatawan luar daerah karena wilayah Gunungkidul masih menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3. Pengunjung hanya terbatas bagi warga sekitar.

Meski demikian, penerapan PPKM level 3 tak mengurangi eksotisme pantai yang terletak sebelah timur Pantai Sundak. Pantai yang dibatasi bukit karang ini merupakan salah satu pantai yang menyajikan pemandangan berbeda dibandingkan pantai-pantai lain yang ada di Gunungkidul.

Berhiaskan pasir putih, bukit karang, dan air biru jernih, pantai Indrayanti menjadi magnet bagi wisatawan untuk menceburkan diri ke air. Pantai Indrayanti juga dilengkapi restoran dan kafe serta deretan penginapan yang akan memanjakan wisatawan. Beragam menu mulai dari hidangan laut hingga nasi goreng bisa di pesan di restoran yang menghadap ke pantai ini.

Editor : Suratman Suratman
Artikel Terkait
Yogya
4 tahun lalu

PHRI Usulkan Objek Wisata Pantai Mulai Dibuka Secara Terbatas

Photo
4 tahun lalu

Melepas Penat di Wisata Pemandian Lembah Bidadari Gowa

Photo
4 tahun lalu

Menikmati Eksotisme Pantai Indrayanti Gunungkidul saat PPKM Level 3

Photo
4 tahun lalu

Bangkitkan Perekonomian, Warga Indramayu Kembangkan Wisata Pantai Tiris

Photo
6 tahun lalu

Atraksi Peresean Jadi Sajian Unik saat MotoGP Indonesia 2021 di Mandalika

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal