Menparekraf Sandiaga Uno Ajak Investor Singapura Investasi di Indonesia

MNC Media

SINGAPURA, iNews.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Baparekraf) Sandiaga Uno bertemu dengan beberapa investor asal Singapura untuk berinvestasi di sektor pariwisata di Indonesia sebagai upaya membangkitkan ekonomi dan membuka peluang usaha dan lapangan kerja.

Menparekraf Sandiaga seusai melakukan pertemuan dengan beberapa investor seperti Bioeconomy, Far East Hospitality, CEO Capital Land, dan CEO Red Doorz di Singapura, Jumat (30/9/2022) menjelaskan Pemerintah Indonesia menerapkan kebijakan untuk Ease of Doing Business (EODB) dan investasi, sehingga ia bergerak cepat mengundang lebih banyak investor ke Indonesia.

“Kami bertemu dengan enam perusahaan besar dalam rangka penandatanganan kerja sama sesuai dengan arahan Presiden untuk mendatangkan digital nomad agar meningkatkan kualitas kunjungan wisatawan dan memberikan dampak kepada para pelaku UMKM di destinasi unggulan seperti di Canggu Bali,” kata Menparekraf Sandiaga.

Ia mengatakan, penandatanganan kerja sama dengan  Bionomic ini menargetkan 1.000 sampai 5.000 digital nomad dalam kurun 6-12 bulan datang ke Indonesia. Dan Menparekraf berharap langkah ini akan memperluas peluang dan lapangan kerja baru di Tanah Air.

Yang kedua, kata Sandiaga, ia menyaksikan dan memfasilitasi ARTotel Group yang mengekspansi usahanya ke luar negeri bekerja sama dengan Far East Group dalam rangka penambahan akomodasi berupa jaringan hotel internasional.

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
16 hari lalu

Sandiaga Uno Menjadi Pembicara pada Rakernas dan Bimtek Partai Perindo 2025

Photo
1 bulan lalu

Yonif 411 Kostrad Wakili TNI AD pada Latma Safkar Indopura ke-37 di Singapura

Photo
4 bulan lalu

Kembangkan Inovasi Kripto, MEXC Investasi di TRIV Sebesar Rp3,2 Triliun

Photo
4 bulan lalu

Investor Saham di Indonesia Tembus 7,1 Juta, Didominasi Generasi Muda

Photo
6 bulan lalu

Indonesia Open 2025: Jonatan Christie Tumbangkan Pebulu Tangkis Singapura

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal