Penampakan Candi Kendalisada, Berdiri Kokoh Sejak Abad 15 di Lereng Gunung Bekel

Ali Masduki

MOJOKERTO, iNews.id - Pengunjung mengamati Candi Kendalisada yang berdiri kokoh di ketinggian 1.253 meter di atas permukaan laut (MDPL), Gunung Bekel, Penanggungan, Dusun Balekambang, Desa Seloliman, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (21/9/2021). 

Candi yang diperkirakan dibangun pada abad 15 atau awal kebangkitan Kerajaan Majapahit ini menjadi ikon Gunung Bekel. Hingga saat ini belum ada literatur pasti yang bisa dijadikan pijakan sejarah pendirian candi tersebut.

Meskipun sudah berusia sangat tua, Candi ini masih terawat. Ukiran dan relief cerita panji pada dinding-dinding terasnya masih nampak jelas. Relief tersebut diyakini mengisahkan Raden Panji bersama kekasihnya yang bernama Candra Kirana. Sedangkan menurut legenda, salah satu situs Purbakala ini juga merupakan tempat pertapaan Hanoman dalam lakon pewayangan. 

(Foto: Sindo/Ali Masduki)

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
4 tahun lalu

Berburu Harta Karun Peninggalan Kerajaan Majapahit di Gunung Keramat

Photo
4 tahun lalu

Penemuan Warisan Kerajaan Majapahit, Terpendam di Gunung Penanggungan

Photo
7 tahun lalu

Arkeolog Teliti Sumur Kuno Diduga Peninggalan Kerajaan Majapahit

Photo
8 tahun lalu

Universitas Surabaya Resmikan Museum Temporary of Ubaya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal