Presiden Jokowi Cek Stok Beras di Pasar Induk Cipinang

Raka Dwi Novianto

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyambangi Pasar Induk Cipinang untuk mengecek stok beras pada hari ini Kamis (15/2/2024). 

Pantauan di lokasi, Jokowi tiba sekitar pukul 10.43 WIB. Jokowi langsung disambut antusias warga dan para pedagang. Presiden terlihat mengunjungi salah satu toko beras dan berbincang dengan para warga serta pedagang.

Kunjungan tersebut dilakukan bersama Dirut Bulog Bayu Krisnamurthi, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka suara soal kelangkaanberas di beberapa ritel modern dan naiknya harga beras. Jokowi menjelaskan, naiknya harga beras di pasaran disebabkan gangguan distribusi, antara lain karena banjir di wilayah Jawa Tengah.

Ini masalah distribusi terganggu karena banjir, di Demak kemarin misalnya seperti itu,” kata Jokowi yang ditemui usai menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024 di TPS 10 Gambir Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2024).

Sementara, Jokowi memastikan bahwa stok beras di Bulog masih cukup banyak, sehingga masyarakat tidak perlu mengkhawatirkan soal harga dan kelangkaan pasokan.

“Stok beras baik yang medium dan premium di Bulog selalu siap dan selalu ada stoknya. Ini tak perlu dikhawatirkan,” katanya.

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
4 bulan lalu

Momen Jokowi Hadiri Reuni UGM, Para Alumni Berebut Foto Bersama

Photo
4 bulan lalu

Potret Warga Depok Dapat Bantuan Pangan Berupa Beras 20 Kg

Photo
4 bulan lalu

Roy Suryo Ungkap Ijazah Jokowi Dinilai Palsu

Photo
6 bulan lalu

FOTO: Jokowi Tiba di Bareskrim, Klarifikasi Tudingan Ijazah Palsu

Photo
6 bulan lalu

Momen Jokowi Lapor Polda Metro Jaya Soal Tudingan Ijazah Palsu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal