BOGOR, iNews.id - Sejumlah warga berdesakan antre sembako di gedung Baznas Kabupaten Bogor, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Senin (20/4/2020).
Pembagian 500 paket sembako terdiri dari 5 Kg beras dan 10 mie instan itu untuk meringankan beban warga yang terdampak pandemi virus corona atau COVID-19. Tidak ada penerapan phyisical distancing oleh warga saat pembagian sembako tersebut.
(ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya)