Yenny Wahid Ajak Anak Muda Yogya Temani Ganjar-Mahfud Melawan Korupsi di Indonesia

MNC Media

YOGYAKARTA, iNews.id - Dewan Penasihat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Mahfud  Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid jalan sehat bareng anak muda dan influencer Yogyakarta, Minggu (10/12/2023). Adapun rute jalan sehat ini dari Tugu Yogyakarta hingga ke Titik Nol Yogyakarta, Malioboro.

Di sela-sela jalan sehat ini, Yenny sempat melakukan blusukan ke Teras Yogyakarta, belanja bakpia, baju, daster, kacamata dan jajanan khas Jogja. Yenny Wahid pun menyapa masyarakat, tukang becak, pedagang, tukang parkir dan lainnya.

Setelah itu, putri mantan Presiden KH. Abdurrahman Wahid atau Gus Dur ini melakukan sarapan pagi yang dilanjutkan dengan ngobrol santai bersama influencer lokal, terkait fashion, gaya hidup dan topik lainnya.

Yenny menilai bahwa saat ini muncul generasi altruistik, artinya generasi muda yang mau berbuat banyak untuk masyarakat, generasi yang tidak segan-segan kolaboratif dan generasi yang progresif. Menurutnya, harapan para generasi altruistik tersebut adanya di pasangan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar-Mahfud.

"Itu semua ada kriteria yang ada di pasangan Ganjar-Mahfud. Dan generasi yang tidak suka dengan hal-hal yang sifatnya koruptif. Nah saya rasa generasi muda Jogja yuk temani Ganjar-Mahfud. Jangan biarkan mereka berjalan sendiri, jangan biarkan mereka berjuang sendiri untuk melawan korupsi di Indonesia," ajak Yenny Wahid.

Editor : Yudistiro Pranoto
Artikel Terkait
Photo
23 hari lalu

Penampakan Tumpukan Uang Rp13 Triliun Hasil Korupsi CPO yang Disita Kejagung

Photo
23 hari lalu

Presiden Prabowo Saksikan Penyerahan Uang Korupsi CPO Rp13 T di Kejagung

Photo
3 bulan lalu

Agustusan di Yogya: Barbie Pilates hingga Es Krim Merah Putih

Photo
3 bulan lalu

Kasus Kuota Haji 2024, Mantan Menag Yaqut Cholil Diperiksa KPK

Photo
3 bulan lalu

Nadiem Makarim Diperiksa KPK soal Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Google Cloud

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal